Jumat, 04 Oktober 2013

MENGAPA PERLU MEMBELI LOGAM MULIA –PART 2



MENGAPA PERLU MEMBELI LOGAM MULIA –PART 2

Pada bagian kedua tulisan mengenai logam mulia, akan dibahas beberapa benefit dan profit dari investasi logam mulia.

Logam mulia lebih merupakan instrumen proteksi nilai yang efektif untuk mempertahankan nilai dalam jangka panjang untuk menjaga aset dari inflasi.

Kemudahan dalam berinvestasi logam mulia secara pengalaman adalah sebagai berikut :
1. Pembelian bisa dilakukan dengan menggunakan dana lebih (sisa dana bulanan yang dikumpulkan) misal dari sisa uang belanja harian, dikumpulkan menjadi minimal 1-5 gram logam mulia perbulannya.
2. Tidak terlalu memberatkan dalam menyisihkan penghasilan
3. Dapat dimulai dari berat yang kecil
4. Lebih mudah untuk dijual kembali atau digadai saat memerlukan bea
5. Jika emas berbentuk perhiasan, nilai tukar menjadi turun karena ada biaya lebur

Logam mulia sebagai nilai tukar terhadap nilai rupiah yang kita miliki. Ibaratnya alat tukar, Logam Mulia berguna saat kita membutuhkan dana.

Misal, sebagai contoh : jika beberapa tahun ke depan / beberapa tahun lagi mau liburan ke luar negeri / tempat wisata di Indonesia, dihitung terlebih dahulu budgetnya berapa.

Maka, jika dikalkulasikan ke dalam gramasi Logam Mulia, bea tersebut setara berapa gram. Maka sebaiknya kita menabung sejumlah gramasi yang setara bea liburan tersebut.

Pada saatnya, Logam Mulia tersebut, bisa dijual / digadai (sebaiknya digadai ;) ) karena barangnya tidak hilang, uangnya juga dapat. Tinggal dicicil saja untuk penebusannya.

Dan belajar dari kerabat saya, dalam 1 tahun menikahkan anak perempuan 2 kali. Meski belum pensiun dan masih punya jabatan, beliau tidak memakai dana-dana lain. Karena menabung dengan Logam Mulia. Jadi terbantu sekali  :)  Ah, masih sangat panjang ya gambarannya buat pasangan muda apalagi buat yang masih single.  Tapi, bisa jadi gambaran ke depannya bagaimana menabung dengan efektif.

Perlu diperhatikan, logam mulia yang dimaksud di tulisan ini adalah logam mulia yang dibeli secara fisik dan bersertifikasi Antam sebagai lembaga otoritas yang mengeluarkan sertifikasi untuk logam mulia.  Jadi yang didapat secara cash and carry. Bukan investasi emas / logam mulia yang kerap dijanjikan suatu perusahaan bahwa logam mulai / emasnya ada setelah uang terkumpul.

Ketika sudah memiliki logam mulia tersebut, terus nanti bingung simpan dimana..? Gali tanah u safety box=)) + pencatatan yang rapi.......oopss... Nggak segitunya kali... Sewa saja safe deposit box di bank. Bisa ditanyakan ke bank setempat, biasanya Kantor cabang, bukan KCP. Sekalian dalam safe deposit box tersebut bisa simpan sertifikat rumah, dll, jadi lebih aman...

Rumit juga ya...?  Nggak juga...kalau rutin minimal 1 gr sebulan atau mungkin temans mau lebih dari 1 gram sebulan.  Bea satu gram logam mulia pada tahun 2013 ini setara budget bea rekreasi sekeluarga.

Perlu diketahui, aturan main untuk transaksi logam mulia adalah adanya harga update setiap harinya.  Harga logam mulia setiap hari berbeda bergantung pada kurs dan patokannya ada pada harga Antam yang mengeluarkan sertifikasi logam mulia.

Senangnya saya bisa berbagi info mengenai logam mulia.  Terima kasih sudah mau membaca semoga bermanfaat

Untuk diskusi lebih lanjut dapat hubungi by e-mail. 
Salaaammmm J


Dan Silakan dicek klik link di bawah untuk sarana teman-teman belajar bisnis online pengaplikasian dari sistem internet marketing :




belajar internet marketing dari rumah

Kami akan mengirimkan e-mail berupa training cara memulai bisnis melalui sistem online yang mengadopsi internet marketing tanpa teman-teman harus membuat web sendiri.  Mohon masukkan data e-mail teman-teman sebelumnya.
 

Tidak ada komentar: